H.Ridwan Mukti Selaku Pembina Paslon Yoppy-Rustam Ini Mengajak Masyrakat Memenangkan Yok-Rus



Lubuklinggau-mitrari.com– Rangkaian Konsolidasi dan Deklarasi Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Walikota H. Rachmat Hidayat (Yoppy Karim) dan Wakil Walikota H. Rustam Effendi periode 2025-2030 merasakan semangat aura kemenangan di Ballroom Smart Hotel Lubuklingau, Sabtu siang (3/8/2024) sekira pukul 14.00 WIB sampai dengan selesai. Bagaimana tidak, dukungan dan kesanggupan untuk memenangkan pasangan ini disampaikan dengan semangat oleh Parpol pengusung dan pendukung, Tim Keluarga, Tim Relawan dan semua lapisan yang hadir dipenuhi puluhan ribu manusia yang menyatakan sikap memenangkan Yoppy-Rustam pada Pilkada 27 November 2024 mendatang.


Dari 53 Relawan dan Parpol seperti DPD NasDem, DPD PKS, DPC Hanura dan DPC Demokrat Lubuklinggau, dengan penuh keyakinan menyampaikan pesan kemenangan ini kepada barisan masing-masing dihadapan ribuan masyarakat yang hadir. Bahkan, sekelas H Ridwan Mukti selaku Pembina paslon Yoppy-Rustam ini ikut berapi-api mengajak memenangkan Yoppy-Rustam.


Sebagai pembuka, parpol yang mengusung membacakan komitmen dan mendeklarasikan dirinya yang dibacakan Ketua DPC Partai Demokrat, H. Taufik Siswanto. Bersanding dengan Ketua DPD PKS H. Suhada, Ketua DPC Hanura Fery Anggriawan, Sekretaris DPD NasDem Rahmad dan Partai Gelora, PKN serta Partai Buruh sebagai partai pengusung.


“Ikrar Deklarasi pemenangan H. Rachmat Hidayat dan H. Rustam Effendi, kami yang berhimpun dalam koalisi partai pengusung dan pendukung dengan penuh tekad dan kesungguhan hati, berikrar untuk siap dan bertanggungjawab memperjuangkan pemenangan, menginstruksikan kepada jajaran pengurus disetiap tingkatan dan simpatisan dapat bahu membahu bekerjasama memenangkan. Mengajak dan merangkul serta merekrut para pemilih dirumah, gang-gang dan setiap RT serta berbagai lapisan masyarakat, dalam memilih dan memenangkan H. Rachmat Hidayat dan H. Rustam Effendi pada tanggal 27 November 2024, serta memaksimalkan tenaga dan fikiran program visi dan misi Lubuklinggau Juara dengan santun,” tegasnya.


Selanjutnya, pada deklarasi Tim Relawan dan Tim Keluarga seperti dari, YOK SAFA, Linggau Juara, Relawan Empat Lawang, Puyang Gede, Biru, Berlian Jaya, RR, Pro YOK, Ojek Linggau Bersatu Gaspol, Dere-dere, Gertak, BP Kopi Hitam, Relawan Juara, YOK teRUS, Emak-emak Juara, Kicau Mania, MBS, Yok Terus Ngetrail, Linggau Bersatu, Lintas Pemuda, Gen Z, Srikandi YOK, XTC, Sahabat YOk, Jamannya YOK, CK, Relawan Wali, Saiyo Sakato, Musi, Dun Sanak Minang dan relawan lainnya. Relawan ini akan memperkuat perjuangan Yoppy-Rustam untuk menjadi Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau periode 2025-2030.


Ikrar ini dibacakan Kahlan Bahar, didampingi Karim Antonis, H. Elven Asmar, Bembi Perdana.


“Kami yang berhimpun dalam tim pemenangan dengan penuh tekad dan kesungguhan hati, pemenangan H. Rachmat Hidayat dan H. Rustam Effendi menjadi Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau. Dan meneguhkan komitmen untuk siap dan bertanggung jawab untuk memperjuangkan pemenangan Yoppy-Rustam disetiap TPS,” ujar Kahlan didampingi Karim Antoni, dimana visi dan misi program kerja yang dinilai menyentuh kepada masyarakat dan sejauh ini dalam berpolitik menampilkan politik yang sehat dan muda dicerna masyarakat.


Sementara, Ketua Tim Pemenangan Pasangan H. Rachmat Hidayat (Yoppy Karim) H. Eddy Syahputra yang merupakan Mantan Wakil Wali Kota Lubuk Linggau memastikan akan berjuang sepenuh hati memenangkan pasangan ini.


“Kita ini mencari sosok pemimpin yang memilik etika, nah itu ada pada Yoppy dan pak Rustam, orong beretika pasti memiliki ilmu, orang berilmu belum tentu memiliki etika,” ungkap Eddy Syahputra, ketua pemenangan. Dimana, pasangan yang diidam-idamkan oleh masyarakat untuk memimpin Lubuk Lingau ini memberikan warna yang berbeda, bagaimana tidak Yoppy yang dianggap cepat tanggap disaat masyarakat membutuhkan bantuan, dinilai sudah layak untuk memimpin Lubuk Linggau.


Sebagai penyampaikan puncak yang ditunggu-tunggu dalam orasi, H.Rachmat Hidayat bergandengan dengan H. Rustam Effendi mengapresiasi kehadirin keluarga, relawan dan parpol pengusung untuk memenangkan Linggau Juara dihadapan Ayahanda H. Karim, AR, H. Ridwan Mukti, Hj. Lily Maddari, H. Riduan Effendi, H. Raidusyahri, Basri Soni, H. Abdullah Matcik, H. Aidil Rustam, relawan, keluarga dan parpol.


“Yang hadir hari ini diluar daripada target. Terima kasih banyak kedatangan dulur-dulur hari ini tanpa iming2 dan bisa kumpul disini menyatakan sikap untuk mendukung, bersama berjuang pada Pilkada dan kawal sampai ditetapkan sebagai pemenang. Mari kita berjuang bersama untuk Linggau Juara. Ayahanda H. Karim AR menyaksikan, semoga beliau sehat dan diberi umur panjang untuk melihat hasil perjuangan ini,” ujar Yoppy Karim.


Sementara, H. Rustam Effendi memastikan akan mendampingi Yoppy Karim dalam berjuang merengkuh kemenangan pada 27 November 2024 mendatang.


“Saya juga mengucapkan terima kasih. Hadir disini juga tidak lepas dari restu H. Ridwan Mukti dan H. Riduan Effendi, banyak belajar dari beliau. Saya berjanji akan berjuang bersama dengan Yoppy Karim untuk memastikan Linggau Juara. Saya tidak menyangka, masyarakat yang hadir di acara ini jumlahnya begitu besar,” ungkapnya.


Keduanya juga meminta, agar tokoh nasional yang hadir dapat membantu mereka untuk memastikan kemenangan pada Pilkada Lubuk Linggau.


Selain itu, Legislator NasDem, H. Fauzi Amro memastikan Relawan Sahabat Fauzi Amro (SAFA) yang berjuang memenangkannya dalam Pemilu 2024 lalu, akan mendukung dan berjuang memenangkan pasangan Yoppy Karim-Rustam Effendi. “Kita harus memastikan setiap masyarakat tahu program-program yang ditawarkan Yoppy Karim-Rustam Effendi,” tegasnya.


Kemudian, ditutup orasi berapi-api H. Ridwan Mukti “Mari bung rebut kembali,” teriaknya dan berharap agar Yoppy Karim dan Rustam Effendi bisa menjaga amanah titipan rakyat.


“Amanah yang dititipkan rakyat wajib dijaga. Pastikan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan terealisasi. Agar Linggau Juara bisa terbukti dan bisa bermanfaat untuk masyarakat. Jaga kekompakan. Mari kita dukung Lubuk Linggau menjadi Kota Juara,” tutup RM dengan membangkitkan semangat relawan.(mitra/tim) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler